Hubungan bebas(Free Seks) yang terjadi
di Yogyakarta
Kritik
Akhir-akhir
ini banyak anak yang harus meninggalkan jenjang pendidikan. Hal ini bisa
disebabkan karena faktor ekonomi yang rendah, semangat belajar yang kurang, dan
lebih parahnya lagi adalah hamil diluar nikah. Di DIY , banyak korban-korban
hamil diluar nikah, ada yang dari SMP, SMA/Sederajat, ada juga yang dari SD
sudah hamil diluar nikah. Kebanyakan korban hamil diluar nikah adalah remaja.
Menurut saya faktor penyebabnya adalah adanya hubungan bebas antar remaja.
Salah satu contohnya adalah adanya kumpul kebo yang diadakan disuatu tempat
atau dirumah seseorang yang gunanya
hanya memuaskan mereka saja tanpa memikirkan masa depan mereka.
Saran
Saran
dari saya adalah sebaiknya pemerintah meningkatkan kesadaran para remaja dengan
memberikan sosialisasi terhadap calon penerus bangsa betapa bahayanya hubungan
bebas untuk masa depan mereka, mendirikan sekolah seks, memblok situs video
atau film yang mengandung unsur porno, mensosialisasikan orang tua agar selalu dekat
dengan anak mereka dan selalu mengawasi kegiatan keseharian anak mereka.
Problem Solving
Tidak
semuanya harus dilakukan oleh pemerintah dalam mengatasi masalah, kita juga
perlu ikut serta dalam mengatasi masalah
tersebut. Karena jika semua masalah ditangani oleh pemerintah maka tidak akan
selesai tanpa adanya campur tangan dari masyarakatnya sendiri. Apabila
masyarakatnya sadar akan masalah tersebut dan berusaha mencegahnya, maka
masalah tersebut akan lebih mudah terselesaikan oleh pemerintah begitu pula
sebaliknya. Ada berbagai macam cara agar dapat
mencegah terjadinya hubungan bebas, diantaranya.
1 1. Mendekatkan diri kepada tuhan
Dengan kita mendekatkan diri kepada tuhan, maka kita akan
terpusatkan kepada urusan akhirat daripada urusan dunia.
2 2. Memperdalam ilmu agama
Apabila kita memperdalam ilmu agama, kita akan mengerti bahwa
perbuatan zina itu adalah dosa besar sehingga kita takut untuk melakukan perbuatan
tersebut.
3 3. Pandai dalam bergaul
Kita harus pandai bergaul dengan orang lain. Apabila kita bergaul
dengan orang yang hanya ingin memuaskan hawa nafsunya sendiri, maka kita bisa
terjerumus untuk melakukan hubungan bebas yang mengakibatkan hamil diluar
nikah. Begitu pula sebaliknya, jika kita bergaul dengan orang yang bagus
akhlaknya, budinya, agamanya kuat, maka kita akan terjauh dari perbuatan yang
bisa membuat untuk melakukan hubungan bebas.
4 4. Fahami dampak negative dari
seks bebas
Satu hal yang bisa membuat kita menjauh dari seks bebas adalah
dengan memahami dampak negatifnya. Fahamilah bahwa seks bebas bisa membawa
konsekuen yang sangat fatal bagi masa depan kita, bahkan bisa berujung
kematian.
5 5. Membatasi jam malam
Karena kebanyakan aktivitas hubungan bebas terjadi setelah jam 9
malam.
6 6. Memikirkan masa depan
Pola pikir yang harus kita tanamkan untuk mencegah terjadinya
hubungan bebas adalah dengan memikirkan masa depan kita. Kita jangan sampai hanya
memikirkan kenikmatan sesaat, namun pada akhirnya mengalami kesengsaraan dalam
waktu yang lama. Akan lebih baik jika kita memikirkan masa depan kita nanti.
7 7. Beraktivitas yang positif
0 comments:
Post a Comment